Medan  

Pemko Medan Apresiasi Pembangunan Konsul AS

Selain Wakil Wali Kota, Soft Launching Gedung Baru Konsul Amerika untuk Medan ini langsung dihadiri Duta Besar AS untuk Indonesia Mr Sung Kim, Agus Tripriyono mewakili Gubsu Edy Rahmayadi, unsur Forkopimda Sumut dan Kota Medan serta Konsulat Amerika untuk Medan M Gordon S Church serta sejumlah pimpinanOPD di lingkungan Pemprov Sumut dan Pemko Medan.

Sementara itu Mr Sung Kim dalam sambutannya mengatakan, kunjungan yang dilakukannya di Kota Medan merupakan hal sangat luar biasa karena bisa menerima seluruh tamu yang hadir di lokasi baru Kantor Konsulat AS untuk Medan. Dikatakan Sung Kim, pembangunan ini sebagai simbol kemitraan AS dan Indonesia di Sumatera.

Sung Kim selanjutnya memujikan keberhasilan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara dan Pemko Medan dalam program vaksinasi, penerapan prokol kesehatan untuk pencegahan Covid-19 dan kampaye pendidikan publik. AS, jelas Sung Kim, terus berdiri dengan rakyat Indonesia.

“Itu sebanya AS bangga telah mendonasi lebih dari 13 juta vaksin ke Indonesia. Kita akan menyumbangkan lebih banyak vaksin lagi. Selain itu kita juga telah mengirimkan lebih dari 1.000 ventilator dan sejumlah ventilator digunakan di beberapa rumah sakit di Sumut,” jelas Sung Kim seraya menambahkan, AS telah melakukan kerja sama yang sangat luas di berbagai sektor, mulai dari kesehatan, pendidikan, pertahanan, investasi serta perdagangan.cr-03

Dinas Kominfo Kota Medan Sosialisasikan Perwal Kota Medan Terkait Pedoman Penataan dan Pengendalian Menara Telekomunikasi dan Fiber Optik.