Lahan Usaha Tani Pengungsi di Siosar Jadi Rebutan, Sestama BNPB Turun ke Karo

Sestama BNPB Harmensyah, yang dikonfirmasi orbitdigitaldaily.com usai rapat bersama Bupati Karo dan Forkopimda membenarkan hal tersebut. Namun katanya, penyelesaian pekerjaan proyek Land Clearing (Pencabutan Tungkul) untuk LUT Relokasi Tahap III di Siosar harus segera diselesaikan.

“Segera kita (BNPB) akan rapatkan di Kementrian LHK (Lingkungan Hidup dan Kehutanan) bagaimana payung hukumnya jelas. Tapi masyarakat di sana (Pertibi) juga harus kita perhatikan agar bagaimana kelancaran relokasi tahap III ini bisa kita laksanakan,” ungkap Harmensyah.

Menurut Harmensyah, permasalahan ini jangan biarkan berlarut larut. Perlu peran Pemda Karo bersama pemangku kepentingan lainnya untuk duduk satu meja. “Ada masalah, cari apa motif masalah, lalu carikan solusi, jika perlu siasati untuk mempermudah penyelesaian,” katanya.