Konsep Ekonomi Biru Jalan Keluar Pemulihan Ekonomi Sumut Pasca Pandemi Covid-19

Diketahui bahwa Pelaksanaan PEN pada sektor kelautan dan perikanan, berfokus pada usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dan informal yang ada pada semua subsektor, khususnya perikanan tangkap dan perikanan budi daya. Kemudian, program lainnya adalah untuk melaksanakan restorasi terumbu karang nasional.

Dicanangkan sektor terumbu karang dan mangrove juga mendapat perhatian khusus melalui PEN untuk menjadikan laut sebagai sumber kesejahteraan. Program yang dimaksud, adalah Program Infrastruktur Kawasan Terumbu Karang dan Mangrove Laut Sejahtera (LAUTRA) yang bertujuan untuk meningkatkan pengelolaan terumbu karang dan ekosistem mangrove serta kawasan konservasi. Caranya, dengan menyediakan sarana dan prasarana pengelolaan, serta memperbaiki kondisi sosial ekonomi.

Program tersebut bisa membantu untuk meningkatkan keberlanjutan sumber daya alam dan kesejahteraan masyarakat. Direncanakan, program tersebut akan dilaksanakan di 157 kabupaten atau kota di 24 provinsi, 12 kawasan konservasi, dan 3 kawasan WPPNRI (714, 715, 718).

Pemerintah Sumatera Utara harus jeli mengambil peluang dengan serius mengoptimalkan Sektor Ekonomi Biru demi terciptanya lapangan pekerjaan yang besar dengan pengembangan potensi sumber daya alam yang ada di Sumatera utara. Usaha menjaga laut dan lingkungan, menjadikan laut sebagai sumber kesejahteraan yang berbasis ekonomi biru.

Sumatera utara memiliki posisi strategi sebagai gerbang poros maritime bagian barat Indonesia dengan perbatasan Samudera Indonesia di bagian barat dan Selat Malaka dibagian Timur. Garis Pantai Barat sepanjang 775 km dan pantai Timur sepanjang 545 km dan memiliki 200 pulau kecil. Tiga pulau diantaranya merupakan pulau terluar yaitu Pulau berhala di Kabupaten Deli Serdang, Pulau Simuk dan Pulau Wunga di Kabupaten Nias. Pesisir Pantai Timur terdapat 7 Kabupaten/Kota yang berhadapan dengan Selat malaka Sedangkan di Pesisir pantai barat 9 Kab/Kota Samudera Indonesia. Jumlah Kecamtan di Pesisir sebanyak 84 kecamatan dan 510 desa pesisir.